KOTABARU,Lintas17news.com– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru menunjukkan komitmen kuat dalam meningkatkan mutu pendidikan daerah dengan mendukung penuh pelaksanaan Diklat Kepemimpinan PGRI dalam rangka peringatan HUT PGRI ke-80 dan Hari Guru Nasional (HGN) 2025.
Kegiatan tersebut digelar di Aula Bamega Kantor Bupati Kotabaru, Sebelimbingan, Sabtu (6/12/25).
Diklat dibuka secara virtual oleh Ketua Umum PGRI Pusat, Prof. Dr. Unifah Rosyidi, M.Pd., dan dihadiri langsung oleh jajaran Pemkab Kotabaru melalui Asisten I Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. H. Minggu Basuki, M.AP. Kehadiran Pemkab menjadi bentuk nyata dukungan terhadap penguatan kapasitas guru di daerah.
Asisten I Setda Kotabaru, H. Minggu Basuki, menegaskan bahwa Pemkab Kotabaru memandang PGRI sebagai mitra strategis dalam memajukan dunia pendidikan. Peringatan HUT PGRI tahun ini sekaligus dijadikan momentum untuk memperkokoh sinergi antara pemerintah dan tenaga pendidik.
“PGRI sebagai organisasi profesi guru adalah wadah untuk bertukar pendapat, pengalaman, dan solusi. Pemkab berharap melalui diklat ini, profesionalitas dan kompetensi guru terus meningkat sehingga berdampak pada kemajuan pendidikan di Kotabaru,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa Pemkab mendukung rangkaian kegiatan peringatan HUT PGRI ke-80 dan HGN 2025, seperti jalan sehat, upacara bersama, dan malam ramah tamah yang melibatkan seluruh PGRI se-Kalimantan Selatan.
Ketua PGRI Kotabaru, Hawadis Zainubah, S.Pd., turut menyampaikan apresiasi atas dukungan besar Pemkab Kotabaru, sehingga Kotabaru dipercaya sebagai tuan rumah kegiatan tingkat provinsi ini. Ia menegaskan bahwa guru bukan hanya mengajar, tetapi juga menjadi mitra pemerintah dalam mewujudkan visi pembangunan daerah.
“Pemerintah Daerah Kotabaru telah memberikan dukungan penuh, dan kami sangat mengapresiasi itu. Guru adalah mitra pemerintah yang harus terus bersinergi dengan perkembangan pendidikan serta visi Kotabaru Hebat,” ucapnya.
Pada diklat tersebut, materi disampaikan oleh Asisten I Setda Kotabaru, Ketua Umum PGRI Pusat, dan Ketua PGRI Provinsi Kalsel melalui sesi penyampaian materi dan diskusi interaktif. Pemkab berharap kegiatan ini mampu membekali para guru dengan kemampuan kepemimpinan yang lebih kuat untuk menghadapi tantangan dunia pendidikan ke depan.
Melalui dukungan terhadap kegiatan ini, Pemkab Kotabaru menegaskan komitmennya dalam membangun pendidikan yang berkualitas dan berkelanjutan sebagai fondasi penting menuju Indonesia Emas 2045.(L.17)






